Rasulullah ﷺ bersabda:
إِنِّيْ فَرَطُكُمْ عَلَى الْحَوْضِ
Wahai Saudaraku kaum muslimin
Maukah kita sekalian menemui nabi kita Shallallahu 'alaihi wa sallam di Telaga-nya?
dan apakah kita tahu bagaimana ciri serta keindahan Telaga Nabi kita Shallalahu 'alaihi wa sallam?
Nabi kita Shallallahu ‘alaihi wa sallam telah bersabda:
Sungguh alangkah bahagianya kita, jika dapat meneguk air dari telaga Nabi kita shalallahu ‘alaihi wa sallam, yang mana setelah kita meneguk air dari telaga-nya kita tidak akan merasa haus selama-lamanya.
Namun, Apakah kita tahu?
Bahwa ada diantara umat Nabi Muhammad shalallahu ‘alaihi wa sallam yang terusir dan tidak berhak minum air dari telaga-Nya!
Tahukah kalian siapa yang terusir dari Telaga-nya?
Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
أَنَا فَرَطُكُمْ عَلَى الْحَوْضِ ، لَيُرْفَعَنَّ إِلَىَّ رِجَالٌ مِنْكُمْ حَتَّى إِذَا أَهْوَيْتُ لأُنَاوِلَهُمُ اخْتُلِجُوا دُونِى فَأَقُولُ أَىْ رَبِّ أَصْحَابِى . يَقُولُ لاَ تَدْرِى مَا أَحْدَثُوا بَعْدَكَ
Dalam riwayat lain dikatakan,
إِنَّهُمْ مِنِّى . فَيُقَالُ إِنَّكَ لاَ تَدْرِى مَا بَدَّلُوا بَعْدَكَ فَأَقُولُ سُحْقًا سُحْقًا لِمَنْ بَدَّلَ بَعْدِى
Inilah do’a laknat untuk orang-orang yang mengganti ajaran Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan berbuat bid’ah.
Sungguh amat merugilah mereka yang telah merubah ajaran agama sepeninggal beliau, sehingga mereka terusir dan tidak berhak minum air dari Telaga-nya.
Na’udzubillah.. Semoga kita tidak termasuk diantara mereka.
Maka,
janganlah kalian berbuat Bid’ah,
cukupkanlah diri kalian dengan Al-qur’an dan Sunnah yang di pahami oleh para Sahabat ridwanullah alaihim ajmain.
Semoga kita semua termasuk orang-orang yang berhak minum dari telaga-nya. Aamiin
sumber tulisan : Atsar id
Repost : Berbagi Ilmu Kajian Sunnah
0 Komentar